CN, Jakarta - Tepat pada tanggal 27 Februari 2017 kemarin, Kenari Djaja berulang tahun ke 52 sekaligus menggelar launching Logo Kenari Djaja yang baru berlangsung di PT. KENARI DJAJA di Jl. Pinangsia Raya 16 B-C, Jakarta, Selasa (28/2/2017).
"Untuk itu, kami panjatkan segala puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Kuasa atas berkah-Nya. Kami juga mengucapkan banyak terima kasih atas dukungan dari konsumen setia, para supplier dari dalam maupun luar negeri dan para distributor dan para mitra kerja kami yang lain, sehingga Perusahaan Kenari Djaja tetap sukses memasuki usianya ke 52 di tahun 2017," kata Pimpinan PT. KENARI DJAJA, Hendra Buntara Sjarifudin usai Merayakan HUT Ke 52 dan Launching Logo Baru Kenari Djaja.
Hendra berharap di moment HUT ke 52 Kenari Djaja dan Logo baru dengan model gaya anak muda atau model minimalis ini memacu generasi muda agar lebih semangat lagi berkarya dalam perusahaan ini sehingga Kenari Djaja menjadi perusahaan yang terdepan.
"Kami yang sudah sepuh ini sudah waktunya mundur dan hanya sebagai dewan pengawas sedangkan generasi muda yang memiliki potensi serta motivasi yang kuat sebagai Garda terdepan di Perusahaan Kenari Djaja ini," ujar Hendra didampingi Event Promotion Freddy Siregar (Ucok).
Dengan Logo baru ini, menurut Hendra semangat dari generasi muda ini semakin kuat hingga 20 tahun kedepan dan dirinya optimis Kenari Djaja menjadi Perusahaan terdepan atas kebersamaan seluruh keluarga besar dan semangat kuat Garda terdepat generasi muda Kenari Djaja.
Sementara itu, Event Promotion Freddy Siregar akrab dipanggil Ucok mengungkapkan bahwa Logo baru ini merupakan pergantian logo yang ke tiga Kenari Djaja sejak mulai berdirinya di tahun 1965 sampai Februari 2017 ini.
"Pergantian Logo ini bertujuan untuk meningkatkan semangat kerja perusahaan, meski Kenari Djaja ini perusahaan yang sudah sepuh namun tetap memiliki gairah semangat yang kuat untuk menjadi perusahaan terdepan," katanya.
Freddy mengatakan Kenari Djaja sebagai perusahaan yang bergerak dibidang retail dan proyek yang menyediakan produk perlengkapan pintu dan jendela yang selalu berinovasi melalui model dan kualitas produk serta jasa yang diberikan agar bisa mengakomodasi kebutuhan konsumen akan aspek keamanan serta aspek estetika juga memberi solusi yang edukatif untuk masyarakat.